Ilustrasi oleh Ari Arini/LPM Kentingan.

Ramadan

Puisi-puisi Rizka Nurlaily Mualifa

 

Ramadan

surau-surau penuh sesak oleh tilawah

anak-anak dusun yang seperti tiada

jengah berkumuh berkah

solo, 2017

 

 

Di Rumah

bapak ibu gelisah bila anak

gadisnya urung membelah

dhommah tanwin dan fathah

solo, 2017

 

 

Kota

sebagai anak gadis ibu bapak yang

pungkasan

aku menyengaja nunda pulang

sebab jengah oleh amarah ibadah

di rumah

solo,  2017

 

 

 

Rizka Nur Laily Muallifa. Lahir di Bojonegoro, 13 Maret 1996. Anggota Diskusi Kecil Pawon. Kegemarannya bertualang dan berkebun terarsip di @gadiskebun dan @menghijau.